Resep Bola Bola Mie Enak Praktis

Resep Bola Bola Mie - Para bunda pasti ingin sekali buah hatinya tumbuh menjadi anak yang sehat dan kuat. Beragam cara dilakukan, salah satunya adalah dengan memberikan makanan yang baik dan juga sehat. Nah, ngomong-ngomong soal makanan ini ada satu makanan yang rasanya cocok sekali buat para bunda untuk diberikan pada buah hatinya.

Bola bola mie itulah nama makanannya. Makanan ini bisa dibilang kreatif juga inovatif.  Tampilannya pun juga menarik dan saya yakin pasti anak-anak kecil / buah hati akan sangat suka dengan makanan ini.
Resep Bola Bola Mie
Bola Bola Mie
Sumber Gambar : https://www.dapurumami.com/resep-detail/index/Bola-Bola-Mie
Makanan ini pun juga sangat cocok dijadikan bekal buah hati saat bersekolah. Ya hitung-hitung dari pada buah hati jajan sembarangan alias tidak sehat. Iya kan?. Jika para bunda tertarik membuat bola bola mie ini, silahkan ikuti resep dan juga cara membuatnya yang telah tersedia di bawah ini!.


Bahan-bahan:
  • 200 gram mie telur (boleh merk apa saja)
  • 4 buah butir telur ayam
  • 300 gram daging ayam giling
  • 50 gram wortel, potong dadu
  • 2 buah daun bawang, iris-iris kecil
  • 1 batang seledri, iris-iris kecil
  • 3 butir bawang merah, cincang halus
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 bungkus penyedap rasa (masako atau lainnya, namun utamakan pilih yang rasanya ayam)
  • Minyak goreng secukupnya
Cara membuat bola bola mie yaitu:
  1. Langkah pertama, rebus mie telur sampai matang. Tiriskan lalu potong-potong.
  2. Selanjutnya ambil satu buah mangkuk ukuran sedang. Masukkan telur ayam lalu kocok lepas.
  3. Tambahkan daging ayam giling, mie telur, wortel, daun bawang, seledri, bawang merah dan bawang putih. 
  4. Tambahkan juga 1 bungkus penyedap rasa (ayam). Aduk-aduk biar semua bahan tercampur merata.
  5. Kalau sudah, ambil sedikit adonan dengan memakai sendok lalu bentuk bulat. Lakukan sama seperti itu sampai semua adonan habis.
  6. Panaskan minyak cukup banyak, lalu goreng bola-bola mie. Goreng sampai warnanya menjadi coklat kekuningan dan matang.  Angkat dan siap untuk disajiakan & dinikmati.
Share:

Resep Es Krim Coklat Lembut dan Sederhana

Resep Es Krim Coklat - Saya yakin teman-teman semuanya pasti tahu dengan es krim. Dan mungkin malah justru suka (doyan) sekali sama makanan atau lebih tepatnya jajanan dingin ini. Ya mau bagaimana lagi, es krim memang rasanya enak sekali. Dari anak kecil hingga orang dewasa pun sangat  suka sekali dengan es krim ini.

Mengingat es krim ini sangat disukai, jadi tak mengherankan lagi jika jajanan dingin ini pun kini punya banyak variasi. Salah satunya ialah yang dikombinasikan dengan coklat alias es krim coklat. Es krim ini sama enaknya seperti es krim lainnya seperti es krim vanilla, strawbery, walls, biskuit dan lain-lain.

Resep Es Krim Coklat
Es Krim Coklat
Jika teman-teman ingin menikmati es krim coklat ini, kalian bisa dengan mudah menemukannya cafe atau bisa juga didapatkan di tempat-tempat seperti alfamart, indomaret atau supermarket. Harganya sih biasanya terjangkau, ya tergantung dari kualitasnya.

Selain membeli ada juga cara lainnya untuk bisa makan es krim ini. Ya tapi jika teman-teman mau untuk sedikit repot sih. Caranya ya dengan membuatnya sendiri. Jika tertarik ikuti saja resep dan cara membuat es krim coklatnya dibawah ini!


Bahan-bahan:
  • 1 bungkus santan kelapa instan Kara (65 ml)
  • 1 kaleng susu kental manis coklat (boleh indomilk, frisian flag dan lain-lain)
  • 700 ml air putih
  • 1/2 bungkus agar-agar bubuk
  • 1 butir telur ayam
  • 6 gram tepung maizena
  • Garam dapur secukupnya
Cara membuat es krim coklat yakni:
  1. Pertama-tama, siapkan panci yang ukurannya cukup besar lalu campurkan semua bahan menjadi satu. Aduk biar tercampur merata.
  2. Kemudian taruh panci diatas kompor. Nyalakan kompor, gunakan api yang kecil saja. Masak sambil diaduk-aduk perlahan sampai mendidih.
  3. Setelah mendidih, matikan api lalu angkat. Diamkan sampai dingin dan teksturnya telah menjadi agak keras/kaku.
  4. Kalau sudah, ambil adonan tersebut dan masukkan kedalam blender. Blender sampai halus kurang lebih ya 10 menitan.
  5. Selanjutnya, tuang adonan kedalam sebuah wadah lalu masukkan kedalam kulkas atau frezzer.
  6. Setelah beku, keluarkan dari kulkas / frezzer dan es krim coklat pun siap untuk dinikmati.
Share:

Resep Ayam Woku Enak Nan Lezat Khas Dari Kota Manado

Resep Ayam Woku - Khusus bagi para penyuka masakan olahan dari daging ayam, ini nih ada salah salah satu masakan kreasi dari daging ayam yang enak dan juga lezat. Dan yang menarik, masakan ini asli dari negara kita indonesia. Jadi ya pastinya lidah-lidah kita ini cocok dengan masakan ini. Nama masakan ini ialah ayam woku.

Baca juga ya :  resep ayam rica rica
                        resep ayam asam manis
                        resep ayam betutu bali
                        resep ikan woku belanga

Ayam woku, itulah nama masakan ini. Kedengarannya memang cukup aneh dan terkesan unik tapi mau bagaimana lagi memang begitulah nama kuliner ini. Kuliner ini berasal dari salah satu kota terkenal yang ada di indonesia yakni manado. Dan disana, kuliner ini sudah sangat dikenal dan malah menjadi salah satu kuliner khas dari kota yang berada di sulawesi utara tersebut.

Resep Ayam Woku
Ayam Woku
Masakan ayam woku terbilang masih jarang alias langka jadinya cukup sulit untuk mendapatkan masakan ini. Bahkan di rumah makan besar sekalipun belum tentu ada masakan enak ini. Tapi meski begitu bukan berarti kita tak bisa merasakan lezatnya masakan ini. Kita bisa menyiasatinya dengan membuatnya sendiri dirumah. Untuk resep dan cara membuatnya bisa langsung dilihat di bawah ini!.


Bahan-bahan:
  • 1 kg ayam (boleh ayam kampung, ayam pedaging dan lainya), potong-potong sesuai dengan selera
  • 350 ml air putih bersih
  • 1 genggang daun kemangi
  • 1 batang daun polong, potong-potong dengan ukuran kira-kira 1cm perpotongan
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 buah tomat segar, potong sesuai selera
  • 2 buah cabai merah ukuran besar, potong serong tipis
  • 1 batang serai yang sudah dimemarkan
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan air jeruk nipis
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
Bumbu halus:
  • 7 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah ukuran besar
  • 15 buah cabai rawit
  • 3 butir kemiri
  • jahe kira-kira 1 cm
  • kunyit kira-kira 2 cm
 Cara membuat ayam woku yang enak yakni:
  1.  Pertama-tama, lumuri ayam dengan air jeruk nipis hingga merata. Kalau sudah cuci ayam dengan air sampai bersih.
  2. Panaskan minyak goreng cukup banyak. Kalau dirasa sudah benar-benar panas, masukkan ayam dan goreng hingga matang. Angkat dan tiriskan.
  3. Ambil dan kurangi minyak yang telah kita gunakan untuk menggoreng ayam tadi hingga tersisa sedikit. Setelah itu panaskan kembali minyak tersebut.
  4. Jika sudah panas, masukkan bumbu halus, serai dan daun jeruk. Aduk-aduk dan tumis hingga harum & layu.
  5. Masukkan potongan cabe. Kalau sudah masukkan / tuang air kedalamnya. Diamkan dan masak hingga mendidih.
  6. Masukkan ayam yang sudah digoreng kedalamnya. Tambahkan garam dan juga gula pasir. Aduk-aduk biar semua bahan tercampur merata.
  7. Masukkan potongan tomat, daun polong serta daun kemangi.
  8. Masak sebentar lalu kemudian angkat dan sajikan.
    Share:

    Resep Udang Asam Manis Pedas dan Enak

    Resep Udang Asam Manis - udang asam manis merupakan salah satu hidangan andalan pada menu pilihan di warung makan, utamanya warung makan seafood pinggir jalan. Masakan ini sangatlah terkenal dengan rasanya yang enak dan mantap saat dinikmati. Tak hanya rasanya saja, harganya yang terjangkau juga yang menjadi alasan kuliner ini banyak dipilih.

    Biasanya, di warung seafood udang asam manis ini menjadi menu bersamaan dengan kuliner lezat udang lainnya seperti udang saus tiram dan juga udang saus padang. Hidangan ini akan semakin makyus jika didampingi dengan nasi putih serta dengan minuman dingin seperti es teh, es jeruk dan lain-lain.
    Resep Udang Asam Manis
    Udang Asam Manis
    Untuk membuat masakan seafood ini terbilang praktis dan mudah. Yang paling penting agar masakan ini bisa enak dan nikmat, kita haruslah menggunakan bahan-bahan yang masih baik dan usahakan masih segar. Ok, langsung saja ini saya ada resep masakan udang asam manis pedas dan enak. Dan tentunya dengan cara pembuatan yang tidak terlalu ribet.


    Bahan-bahan:
    • Udang segar sebanyak 275 gram, kupas kulit dan buang kepalanya lalu cuci bersih
    • 1 sendok makan margarin
    • 1 sendok makan saus cabai botolan
    • 1 sendok makan cuka
    • 1 sendok makan kecap manis 
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 1 sendok teh garam dapur
    • 1/2 sendok teh penyedap rasa kaldu ayam (sesuai selera)
    Bumbu halus:
    • 1 buah tomat segar
    • 4 buah cabai merah
    • 3 siung bawang putih
    • 5 butir bawang merah
    Cara membuat udang asam manis yaitu:
    1. Pertama-tama, panaskan margarin hingga mencair.
    2. Kemudian masukkan udang dan masak hingga warnanya berubah agak kemerahan.
    3. Setelah itu, masukkan bumbu halus  lalu aduk hingga merata dengan udangnya. Tambahkan garam, gula pasir, cuka, saus cabai, penyedap rasa dan kecap manis.
    4. Kalau sudah masak terus hingga udang matang. Kalau sudah benar-benar matang angkat dan siap untuk disajikan & dinikmati.
    Share:

    Resep Jus Alpukat Enak dan Segar

    Resep Jus Alpukat - Teman-teman semuanya pasti sudah pada tahu apa itu alpukat. Ya, alpukat adalah salah satu dari jenis buah-buahan. Buah ini punya ciri khas dengan warnanya yang hijau dan memiliki biji dengan ukuran yang besar serta daging buah dengan tekstur yang lembut. Buah ini banyak dijual di penjual buah pinggir jalan, di pasar bahkan juga di supermarket.

    Seperti buah lainnya, alpukat ini diam-diam punya banyak sekali manfaat. Diantaranya ialah bisa digunakan untuk mengobati sariawan, menurunkan kadar kolesterol dalam darah, lalu bisa juga untuk menjaga daya tahan tubuh, baik sekali untuk bayi dan juga ibu yang menyusui dan lain-lain. Oh ya, buah ini juga sangat bagus sekali untuk kecantikan.

    Resep Jus Alpukat
    Jus Alpukat
    Buah alpukat ini biasanya dinikmati dalam bentuk jus. Ya memang sih, terkadang ada juga yang mengkonsumsi alpukat ini dalam bentuk buah, tapi kebanyakan menikmatinya dalam bentuk jus, alasannya karena lebih enak dan juga nikmat.  Jika teman-teman ada yang ingin membuat jus alpukat, ini ada resep dan juga cara buatnya.


    Bahan-bahan:
    • 2 buah alpukat yang sudah matang
    • 80 ml gula cair kemasan / botolan, atau jika anda ingin membuatnya sendiri juga boleh
    • 1 sachet susu kental manis warna coklat (boleh merk apa saja)
    • 2 sachet susu kental manis warna putih (boleh merk apa saja)
    • Es batu secukupnya
    Cara membuat jus alpukat yaitu:
    1. Pertama-tama, ambil alpukat dan belah menjadi 2 bagian. Buang bijinya yang besar. Lalu kerok daging buahnya. Usahakan mengeroknya jangan terlalu dalam atau hingga mengenai bagian kulit. Soalnya nanti daging buahnya rasanya bisa menjadi pahit. Setelah itu  masukkan kedalam blender.
    2. Tambahkan susu kental manis yang warna putih serta gula cair.
    3. Kemudian blender alpukat hingga halus.
    4. Setelah itu ambil gelas saji. Lumuri pinggiran gelas bagian dalam dengan susu kental manis coklat. Masukkan es batu secukupnya. Dan kalau sudah, tinggal masukkan jus alpukat kedalamnya. Terakhir kasih sedotan dan jus alpukat pun siap untuk dinikmati.
    Share:

    Resep Jus Jambu Biji Merah Segar dan Sederhana

    Resep Jus Jambu Biji Merah - Jambu biji merupakan salah satu buah yang enak dan termasuk salah satu yang digemari di indonesia. Buah dengan ciri khas berbiji banyak ini, bisa dengan mudah kita dapatkan. Bisa dengan cara kita menanam pohonnya sendiri atau pun dengan cara yang instan yakni dengan cara membelinya dipasar ataupun supermarket.

    Jambu biji sendiri punya 2 jenis yakni merah dan juga putih. Namun diantara keduanya yang katanya lebih enak dan punya manfaat yang lebih adalah yang jenisnya merah. Jambu biji merah memiliki beberapa bermanfaat diantaranya untuk kesehatan mata, mencegah kanker, untuk daya tahan tubuh dan lain-lain.

    Resep Jus Jambu Biji Merah
    Jus Jambu Biji Merah

    Buah yang punya banyak sekali manfaat ini, biasanya dikonsumsi dengan cara dimakan langsung. Tapi ada juga yang mengolahnya terlebih dahulu menjadi minuman yakni dibikin jus. Nah, jika temen-temen ingin tahu
    bagaimana membuat jus jambu biji merah yang sederhana dan juga segar, silahkan disimak resep dan cara pembuatannya di bawah ini.


    Bahan-bahan:
    • 1 buah jambu biji merah (pilih yang ukurannya besar)
    • 200 ml air putih
    • Gula pasir secukupnya
    • Susu kental manis secukupnya (coklat ataupun putih boleh)
    • Potongan es batu secukupnya
    Cara membuat jus jambu biji yaitu:
    1. Langkah pertama, kupas kulit jambu bijinya. Kalau sudah potong-potong menjadi beberapa bagian (sesuai selera). Lantas masukkan potongan tersebut kedalam blender.
    2. Masukkan air kedalamnya. Tambahkan juga susu kental manis serta gula pasir. Masukkan juga potongan es batu.
    3. Blender dengan kecepatan sedang hingga halus.
    4. Ambil gelas, lalu tuang jus jambu yang sudah jadi kedalamnya sambil menggunakan saringan. Hal ini dimaksudkan agar nantinya jus jambu yang didapat benar-benar halus.
    5. .Jus jambu yang segar pun siap untuk dinikmati.
    Share:

    Resep Gulai Ikan Kakap Enak

    Resep Gulai Ikan Kakap - Masakan gulai tidak selalu menggunakan daging sapi dan kambing, melainkan bisa juga dipadukan dengan daging ikan. Ikan yang digunakan pun banyak jenisnya, salah satunya adalah ikan kakap. Dengan dagingnya yang empuk dan lembut, ikan ini pas sekali jika dipadukan dengan bumbu gulai yang sedap.

    Gulai ikan kakap yang enak berasal dari padang. Hidangan ini sangat nikmat sekali apalagi saat menyantapnya bersama dengan nasi putih hangat dan juga minuman yang dingin. Dan apalagi jika menikmatinya bersama dengan keluarga tercinta, rasanya pasti kian semakin mantaap.

    Resep Gulai Ikan Kakap
    Gulai Ikan Kakap
    Gulai ikan kakap ini terbilang mudah untuk dibuat. Ya, meskipun memang sedikit rumit tapi jika tahu resep dan cara untuk membuatnya pasti akan bisa.  Untuk itu saya sediakan resep dan cara buatnya dibawah ini siapa tahu temen-temen ada yang ingin coba membuat hidangan pedas ini.


    Bahan-bahan :
    • 1 ekor ikan kakap, cuci bersih
    • 500 ml santan kelapa
    • 1 buah jeruk nipis, peras airnya
    • Cabai rawit merah secukupnya (sesuai selera)
    • 1 lembar daun salam
    • 2 lembar daun jeruk, ambil daun nya saja dan buang bagian tulangnya
    • 1 batang serai, dimemarkan
    • 1 cm lengkuas, dimemarkan
    • Gula pasir secukupnya
    • Garam dapur secukupnya
    • Minyak goreng secukupnya
    Bumbu halus :
    • 4 buah cabai merah keriting
    • 4 buah bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 2 butir kemiri sangrai
    • 1/2 cm jahe
    Cara membuat gulai ikan kakap yaitu:
    1. Pertama-tama, ambil ikan kakap nya lalu taruh dalam sebuah wadah. Kemudian  lumuri dengan perasan jeruk nipis hingga merata. Hal ini dilakukan agar bau amis ikan nya hilang. Diamkan kurang lebih sekitar 10 menitan. Kalau sudah ambil dan cuci hingga bersih ikan kakap nya.
    2. Kemudian panaskan minyak cukup banyak lalu goreng ikan kakap hingga matang. Angkat dan tiriskan.
    3. Panaskan kembali minyak, kali ini sedikit saja. Lalu tumis bumbu halus, serai, lengkuas, daun jeruk dan daun salam hingga harum.
    4. Masukkan santan kelapa dan aduk-aduk. Kemudian masak hingga mendidih.
    5. Masukkan ikan kakap. Lalu masukkan garam dan gula pasir secukupnya lantas aduk-aduk kembali.
    6. Masaklah terus sampai matang dan bumbunya meresap. Sebelum diangkat, masukkan cabai rawit merah. 
    7. Gulai ikan kakap pun siap disajikan dan dinikmati.
    Share:

    Resep Ayam Goreng Penyet Sambal Ijo Yang Enak

    Resep Ayam Goreng Penyet Sambal Ijo - Bagi temen-temen yang suka sekali dengan masakan bercita rasa pedas, pas sekali nih ada masakan yang begitu pedas dan enak sekali rasanya yakni ayam goreng penyet sambal ijo. Hidangan pertama kali saya jumpai saat pergi ke warung makan di pinggir jalan, angkringan tepatnya.

    Hidangan ini punya memiliki tampilan full hijau dan tampak begitu menggugah selera. Ayam goreng penyet sambal ijo ini enak sekali apalagi saat disantap bersama dengan nasi hangat. Dan jangan lupa, pastikan didampingi juga dengan minuman dingin nan segar buat menetralisir rasa pedasnya.

    Resep Ayam Goreng Penyet Sambal Ijo
     Ayam Goreng Penyet Sambal Ijo
    Masakan pedas ini biasanya dijual dengan harga yang murah dan terjangkau. Pas lah untuk kantong-kantong kita. Tapi walaupun kita bisa membelinya, kita pun juga bisa membuatnya sendiri dirumah. Caranya mudah sekali dan baha-bahannya pun mudah ditemukan. Ya, sekalian buat latihan,  siapa tahu hasilnya malah justru lebih enak.


    Bahan utama :
    • 1 ekor ayam ukuran sedang, cuci bersih dan potong menjadi 6 bagian
    • 2 batang serai yang sudah dimemarkan
    • 4 lembar daun jeruk, cuci bersih
    • Minyak goreng secukupnya 
    • Air secukupnya
     Bumbu halus :
    • 3 cm kunyit
    • 2 siung bawang putih
    • 1/2 sendok teh lada bubuk
    • 1 sendok makan air jeruk nipis
    Bahan untuk membuat sambal ijo / hijau:
    • 8 buah cabe hijau yang sudah direbus / dikukus
    • 4 buah bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 5 cm jahe
    • Garam dapur secukupnya
    Bahan-bahan pelengkap:
    • Daun kemangi 
    • Ketimun secukupnya
    Cara membuat ayam goreng penyet dengan sambal ijo yaitu:
    1.  Langkah pertama, panaskan sedikit minyak lalu tumis bumbu halus bersama dengan serai dan daun jeruk. Setelah agak harum, masukkan potongan ayam dan aduk-aduk. Tambahkan air secukupnya lalu masak hingga daging ayam matang empuk serta bumbunya telah meresap kemudian angkat.
    2. Panaskan minyak lagi, kali ini cukup banyak. Setelah benar-benar panas, ambil ayam lalu goreng hingga agak kering dan warnanya berubah kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
    3. Langkah selanjutnya buat sambal ijo nya, caranya mudah tinggal taruh semua bahan sambal nya pada cobek lalu ulek hingga halus. Taruh ayam pada sambal lalu penyet.
    4. Ayam goreng penyet sambal ijo pun siap untuk dinikmati.
    Share: